"Surga" Roti dan Kopi di Bekasi

Kamis, Oktober 01, 2015
Kopi, roti, dan buku... sempurna, kayak di surga.
Beberapa waktu lalu Bekasi sempat menjadi kota yang sangat terkenal di Indonesia. Hampir semua orang membincangkan kota yang terletak di timur Jakarta itu.

Kesan Bekasi sebagai kota yang jauh dari peradaban yang pernah viral di media sosial, kini mulai dilupakan. Pembangunan infrastruktur, pembangunan pusat perbelanjaan, dan properti yang massif membuat kota ini menjelma surga kuliner baru.

Di sepanjang aliran Kalimalang, hingga Bekasi barisan café, bar, warung kaki lima, hingga berbagai restoran menjadi magnetnya.

Salah satu penganan yang menjadi favorit warga Bekasi adalah roti dan kopi. Penduduk Bekasi pun telah dimanjakan dengan kehadiran banyaknya kedai kopi dan toko roti waralaba di mall. Menjamurnya toko roti dan kedai kopi waralaba dengan citarasa seragam, tentu menjadi agak sulit menemukan yang otentik.

Namun, dengan sedikit referensi yang baik mengenai Bekasi, kita bisa saja menemukan roti dan kopi otentik itu di Gudang Rottie.

Kedai roti yang terletak di Jatibening ini, tak hanya menyediakan semua jenis penganan berbahan roti. Kedai ini juga menyediakan kopi kualitas premium hasil racikan barista Gudang Rottie.

Teman saya, Andhyka Darwin, pemilik sekaligus chef Gudang Rottie mengungkapkan bahwa konsep kedainya adalah ingin membuat warga Bekasi betah di daerahnya sendiri.

“Saat ini warga bekasi kalau mau ngopi dan makan roti yang enak selalu harus ke Jakarta. Karena itu, kami menyediakan semua jenis roti dan kopi yang enak agar warga Bekasi tak perlu jauh-jauh,” ujar Andhyka.

Yang paling menarik saat mengunjungi Gudang Rottie adalah waktu  pagi. Saat itu, asap pembakaran dapur Gudang Rottie tengah mengepul.

"Biasanya freshly baked turun sekitar jam 9 dan jam 11 pagi. Kalau dateng pagi, mungkin akan ketemu dengan roti-roti fresh out of the oven, siap disantap untuk take away atau dinikmati di Gudang Rottie dengan premium hot cappuccino kita," ujar Dhyka sedikit berpromosi.

Salah satu yang selalu dicari pelanggan di kedai ini adalah roti tawar. Pasalnya roti tawar buatan Gudang Rottie tidak menggunakan gula sebagai pemanis. Gantinya, untuk memberikan sedikit rasa, Gudang Rottie menggunakan madu.

"Dengan madu, tentu menjadi lebih sehat dan lebih bergizi. Selain itu, sebagai pelengkap roti tawar, kami juga membuat selai sendiri dengan buah-buahan asli," katanya.

Mengenai kopi yang disajikan di Gudang Rottie, kita bisa mendapatkan cairan hitam istimewa itu di sini. Pasalnya Gudang Rottie sendiri memiliki keterkaitan yang erat dengan Sanga Coffe, sebuah cafe yang terkenal menyajikan kopi premium di Galaxy Bekasi.

"Kopi kita berasal dari Malabar, Jawa Barat. Kita meraciknya dengan istimewa. Kopi kami racik agar menjadi teman yang pas saat makan roti," pungkas Andhyka.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »